Penyematan Brevet Hiu Kencana kepada ketiganya dilakukan dalam kapal selam Nanggala-402 yang berada pada kedalaman 45 meter di bawah permukaan laut perairan Selat Sunda, Banten, kemarin. Menurut Kadispenum Puspen TNI Kolonel Cpl Minulyo Suprapto, upacara penyematan brevet dipimpin Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, sedangkan penyematan brevet dilakukan oleh Komandan Satuan Selam TNI AL Kolonel Laut Jefri Stanley Sangel.
Hingga saat ini, warga kehormatan kapal selam telah mencapai 116 orang.Panglima TNI dan KSAU menerima Brevet Hiu Kencana dan menjadi warga kehormatan TNI AL sejak 2010. Panglima TNI dalam amanatnya mengatakan bahwa pada hakikatnya Brevet Kehormatan Hiu Kencana merupakan wujud penghargaan,penghormatan, dan kepercayaan yang diberikan khusus oleh keluarga besar awak kapal selam jajaran TNI Angkatan Laut.Agus mengapresiasi penyematan Brevet Hiu Kencana kepada Menhan, Kapolri, dan KSAD. Menurut dia, Brevet Hiu Kencana sebagai suatu kualifikasi khusus yang merupakan kebanggaan bagi prajurit awak kapal selam jajaran TNI AL.
“Tentunya kekhususan tersebut harus dapat dimaknai sebagai wujud tanggung jawab kehormatan, dan kepercayaan yang diberikan oleh negara secara utuh,”ujarnya kemarin. Lebih lanjut Panglima TNI mengatakan, menjadi prajurit satuan kapal selam tidak hanya memiliki kebanggaan dengan Brevet Hiu Kencana.“Tapi juga bangga dengan segala pengorbanan dan dedikasi dalam mendarmabaktikan dirinya demi tugas mulia sebagai penegak kedaulatan negara,”tuturnya.
Agus berpesan agar kebanggaan itu senantiasa ada, dan terus digelorakan dalam diri setiap prajurit Hiu Kencana dalam menunaikan tugas.(SINDO/WDN)
Berita Terkait:
0 comments:
Post a Comment